Di halte busway Ragunan, menjelang waktu magrib di hari pertama Ramadan:
1. Seorang perempuan berkerudung sedang memberi makan kucing-kucing liar dari makanan kaleng khusus untuk kucing. Perempuan itu tidak peduli dengan orang yang turun dari bus dan lalu lalang di sekitarnya, ia tampak bahagia melihat kucing-kucing itu kenyang.
2. Dua orang anak laki-laki membawa kardus berisi air minum kemasan dan kurma. Mereka membagi-bagikan kepada setiap penumpang yang turun dari bus dan orang yang lewat.
3. Seorang laki-laki dewasa berpakaian necis membawa kardus botol air mineral dan sekantung kurma lalu meletakkannya di depan pintu musala. Pada kardus itu tertulis “GRATIS”.
#pathdaily #love #inspirasiramadan #share
View on Path